Memilih Preschool yang Tepat
Memilih Preschool yang Tepat
Feb 7th, 2019

Orang tua yang akan mulai menyekolahkan anaknya di preschool, harus teliti dalam memilih agar anak berkembang dengan potensi terbaiknya. Sebagai acuan dalam memilih lembaga pendidikan yang benar-benar bagus. Orang tua dapat menyimak beberapa tips memilih tempat pendidikan usia dini berikut ini.

Memilih Preschool yang Tepat

Metode dan Materi Dasar Pembelajaran

Acapkali hal ini luput dari perhatian orang tua saat memilih preschool bagi anak. Orang tua perlu memperoleh informasi yang jelas mengenai hal ini. Sebab, nantinya metode belajar dan materi akan menjadi hal dasar yang dipelajari anak di tempat tersebut. Selain menggali informasi melalui internet, orang tua juga perlu mendatangi langsung sekolah tersebut dan menanyakan informasi ini pada staf pengajar.

Sesuaikan dengan Dana yang Dimiliki

Orang tua perlu untuk mengatur keuangan dengan baik. Orang tua sebaiknya memilih preschool yang biayanya sesuai dengan kondisi keuangan. Tanyakan juga pada pihak pengajar mengenai biaya tambahan untuk kegiatan lainnya.

Lokasi 

Salah satu hal penting yang harus dipertimbangkan orang tua dalam memilih preschool bagi anak adalah lokasi. Orang tua lebih baik memprioritaskan preschool yang letaknya cukup strategis dan tidak jauh dari rumah. Hal ini untuk mengantisipasi anak kelelahan saat perjalanan dan memudahkan dalam mengawasi anak.

Jadwal dan Fasilitas yang Disediakan

Hal yang penting bagi anak usia preschool adalah bermain. Lewat kegiatan bermain anak akan mengeksplor lingkungan sekitarnya. Selain itu, anak akan melatih kemampuan motoriknya selama bermain. 

Permainan akan membantu perkembangan anak dengan lebih baik. Jadi, orang tua perlu memperhatikan jadwal pembelajaran di lembaga pendidikan yang dipilih untuk melihat banyaknya waktu bermain yang disediakan.

Orang tua perlu melihat fasilitas , perlengkapan dan kebersihan lingkungan dan fasilitas dasar untuk memastikan anak mendapat pengajaran dan lingkungan yang menyenangkan dan aman. 

Little Thinkers memiliki materi belajar yang ramah bagi anak dan sesuai dengan usia perkembangan anak. Sehingga anak dapat tumbuh dan berkembang sesuai potensi terbaiknya. Bagi yang tertarik untuk mendaftar dan mendapat info seputar lembaga ini dapat mengunjungi situs littlethinkers.id dan menghubungi kontak yang tertera.

Share This Article :
whatsapp